Hal Yang Perlu Dilakukan Sebelum Memilih Jurusan Masuk Kuliah

- April 17, 2016
Hal apa saja yang peru dilakukan sebelum memilih jurusan masuk kuliah? Pertanyaan ini timbul setelah selesai ujian Nasional dan berharap lulus sma, smk ingin melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi negeri maupun swasta yang di minati.

Cara belajar saat sma sudah berbeda dengan belajar sebagai mahasiswa di universitas, ketika ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi , maka timbul banyak pertanyaan - pertanyaan dalam pikiran , dimana universitas yang terbaik, dan apa jurusan kuliah yang diambil, dan bagaimana biaya pengeluaran selama kuliah, setelah lulus nanti bekerja dimana?  dan masih banyak hal yang masih terpikir ketika melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.

Sebelum memilih jurusan tentu semua pertanyaan - pertanyaan tersebut harus terjawab, karena masuk perguruan tinggi adalah salah satu cara bagaimana supaya dapat pekerjaan yang bagus seorang sarjana. Titik masa depan ada pada saat langkah awal memilih jurusan untuk kuliah dan setelah lulus akan mendapat gelar sarjana sesuai dengan jurusan yang di ambil.


Ada beberapa hal dibawah ini yang perlu di persiapkan sebelum memilih jurusan masuk kuliah, bagi yang baru lulus Sma / Smk yang sedang kebingungan mencari tau tips memilih jurusan kuliah , ada baiknya membaca hal berikut:

1. Kemampuan Yang Dimiliki
Kuliah harus memiliki kemampuan pada bidangnya masing - masing, tentu sebelum memilih jurusan ada baiknya terlebih dahulu melihat kemampuan apa saja yang dimiliki sehingga memilih salah satu jurusan kuliah.

Setiap jurusan kuliah memiliki mata pelajaran yang berbeda - beda saat kuliah , tidak seperti pada saat Sma, yang mempelajari semua bagian mata pelajaran sesuai dengan kurikulum yang ada. Ketika sudah mengetahui kemampuan diri sendiri , yang jelas secara tidak langsung jurusan yang dipilih akan menjadi sebuah kesukaan pada saat kuliah. Dan tidak akan terjadi penyesalan ketika memilih jurusan yang memang sudah di pilih berdasarkan kemampuan.

2. Minat Pada Jurusan
Memilih jurusan yang pasti harus ada minat, hal ini akan menjadi sebuah motivasi saat memasuki kuliah dengan jurusan yang diminati, banyak orang gagal dalam kuliah tidak dapat menyelesaikan kuliah sampai selesai , karena saat memilih jurusan bukan karena minat dari diri sendiri , tetapi ikutan - ikutan dengan teman.

Minat adalah hal yang baik dalam memilih jurusan, salah satu faktor orang memilih jurusan karena minat pada prospek pekerjaan jurusan yang dipilih, sehingga ada upaya dan usaha menyelesaikan kuliah tanpa mempermasalahkan jurusan.

3. Masalah Biaya
Kuliah membutuhkan biaya dan sebaiknya ini juga harus dipertimbangkan, dengan mengetahui berapa tahun selesai kuliah Sarjana ( S1) ,Diploma  (D3), dan berapa uang kuliah jurusan yang dipilih , misalnya uang kuliah jurusan teknik sipil dan uang kuliah jurusan kedokteran jelas berbeda, belum lagi dengan uang praktek pada masing - masing jurusan, selama kuliah yang pasti sudah mengeluarkan biaya sampai selesai.


4. Terapkan Prinsip
Kuliah tidak bisa di bilang hanya coba  - coba , dan memang harus menerapkan prinsip benar - benar menyelesaikan kuliah sampai selesai. Banyak mahasiswa yang kuliah memilih jurusan dengan coba - coba gagal saat mengenal dunia pekerjaan dan bahkan gagal tidak dapat menyelesaikan kuliah sampai selesai, prinsip adalah salah satu pembuatan komitmen untuk kuliah untuk menghindari kegagalan kuliah.

5. Prospek Pekerjaan
Inilah yang paling terpenting sebelum memilih jurusan, selain menyukai jurusan kita harus tahu bagaimana prospek pekerjaan kedepan nya. Tentu kita kuliah karena ingin bekerja dengan gelar yang kita miliki. Lowongan pekerjaan pada setiap jurusan berbeda - beda, beberapa perusahaan baik pemerintah dan swasta menetapkan jurusan yang dibutuhkan pada lowongan pekerjaan.


Masih banyak hal yang perlu dilakukan sebelum memilih jurusan masuk kuliah, kelima tips diatas adalah bagian dari cara memilih jurusan sebelum kuliah, semua tergantung dari pada diri kita masing - masing. Cara anda memilih jurusan adalah cara anda menentukan pekerjaan anda nantinya.

Perhatian!!! Komentar berupa Link Aktif Tidak Akan Di Publikasikan , Komentar Berlaku Untuk Saran dan Kritik Sebagai Kemajuan Situs. Silahkan Hub. Admin Untuk Beriklan

 

Start typing and press Enter to search